MataKita.co, Gorontalo – Siti Masita Todano terpilih sebagai nahkoda baru Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pers Mahasiswa (Persma) Dulahu periode 2024-2025. UKM Pers Mahasiswa Dulahu Universitas Muhammadiyah Gorontalo telah berhasil menyelesaikan proses pemilihan ketua baru melalui metode aklamasi pada hari Sabtu, 23 Maret 2024.
Proses pemilihan yang berlangsung melibatkan seluruh anggota UKM Pers Mahasiswa Dulahu, menegaskan komitmen kolektif untuk mendukung kepemimpinan yang baru. Hasilnya, dengan suara bulat dari para anggota, Siti Masita Todano terpilih sebagai ketua untuk periode mendatang.
Ia menyampaikan pesan dan harapan semoga kepengurusan periode 2024-2025 mampu membawa Lembaga Pers Mahasiswa Dulahu menjadi unit kegiatan mahasiswa yang progresif serta mampu menjadikan UKM Persma Dulahu sebagai wadah kreativitas inovasi mahasiswa di bidang jurnalistik.
“Saya bertekad untuk memimpin UKM Pers Mahasiswa Dulahu dengan integritas, dedikasi, dan visi yang kuat,” Tekadnya
Dia berjanji untuk memperjuangkan nilai-nilai jurnalisme yang berkualitas, menjaga independensi redaksi, serta memberikan wadah yang inklusif bagi semua anggota untuk berkembang dalam bidang jurnalistik.