Matakita.co, Parepare – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi yang dijalankan oleh Politeknik Muhammadiyah (PoltekMu) Makassar di Kota Parepare. Komitmen itu ditandai dengan penandatanganan kesepakatan bersama di Kampus PoltekMu, Makassar, Senin (15/9/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota hadir bersama sejumlah pejabat daerah, antara lain Kepala Dinas Kesehatan Parepare Rahmawati Nasir, Direktur RS Hasri Ainun Habibie Mahyuddin Nasir, Direktur RSUD Andi Makkasau Renny Anggraeni Sari, dan Kabag Pemerintahan Pemkot Parepare Munandar Kasim.
Tasming menegaskan, kerja sama ini tidak boleh berhenti pada seremoni belaka.
“Penandatanganan kesepakatan bersama ini harus ditindaklanjuti dengan pola kerja sama yang konkret dan berkelanjutan. Kami ingin memastikan mahasiswa yang menjalani praktik kerja lapangan (PKL) benar-benar mendapat pengalaman sesuai kebutuhan,” tegasnya.
Menurut Wali Kota, program yang dijalankan PoltekMu juga sejalan dengan fokus Presiden dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di Indonesia.
“Kenyataannya, tenaga kesehatan maupun fasilitas kesehatan kita masih terbatas. MoU ini semangatnya menghadirkan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat,” ujar Tasming.
Dorongan untuk Pendidikan Putra Daerah
Selain membuka ruang praktik kerja nyata (PKN) bagi mahasiswa PoltekMu di Parepare, Tasming juga menyatakan komitmennya mendukung putra-putri daerah yang ingin menempuh pendidikan di PoltekMu. Pemkot Parepare menyiapkan program bantuan biaya pendidikan bagi mahasiswa yang membutuhkan.
Langkah ini dinilai strategis karena PoltekMu memiliki program studi yang berfokus pada pemenuhan tenaga kesehatan, seperti ahli sanitarian, radiografer, elektromedis, dan laboran kesehatan.
Apresiasi dari PoltekMu
Direktur PoltekMu Makassar, Mustari Bosra, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Tasming Hamid.
“Kesediaan Wali Kota datang langsung ke kampus kami adalah wujud kerendahan hati dan komitmen beliau pada pendidikan dan kesehatan. Pak Wali ini masih muda, penuh energi, dan Insya Allah bisa membawa Parepare lebih maju,” ucapnya.
Mustari menambahkan, PoltekMu selama ini telah bermitra dengan berbagai fasilitas kesehatan di Parepare dalam pelaksanaan praktik lapangan, penelitian, hingga pengabdian masyarakat. Dengan adanya MoU resmi bersama Pemkot, kemitraan itu diharapkan semakin kuat dan berdampak nyata bagi masyarakat.







































