Beranda Berdikari Pesawat Buatan Montir Asal Pinrang Berhasil Terbang

Pesawat Buatan Montir Asal Pinrang Berhasil Terbang

0

Matakita.co, Pinrang- Seorang montir kelahiran Pinrang, Pallameang, Mattiroseompe berhasil menerbangkan pesawat buatan sendiri di pinggir pantai Ujung Tape, Rabu 15/1/2020.

Video penerbangannya ramai diperbicangkan media sosial, setelah berhasil terbang dan bermanuver di atas laut dan mendarat dengan mulus.

Menurut Chaerul sang montir merasa deg-dekan saat menerbangkan pesawat rakitannya “Saya masih gemetar , merasakan sensasi terbang untuk pertama kalinya,” ujar Chaerul.

Meski hanya tamat SD Chaerul berhasil merakit pesawatnya dengan menggunakan barang rongsokan seadanya, mesinnya berasal dari mesin motor kawasaki 150 CC, sedangkan sayapnya merupakan kain parasut penutup mobil sedangkan rangkanya terbuat dari besi bekas dan gerobak pasir.

Ongkos keseluruhannya berkisar 30 juta yang terdiri dari mesin motor 15 juta, dan badan pesawat 8 juta.

“Untuk badan pesawat saya menghabiskan biaya Rp 8 juta sementara untuk mesin motor Rp 15 juta,” tutupnya

Meski sempat gagal terbang namun ia tak putus asa, ia kemudian mengganti beberapa komponen termasuk mesin dengan CC yang lebih besar.

Facebook Comments Box
ADVERTISEMENT