Beranda Lensa Putus Rantai Penyebaran Covid-19, Pemuda Mattiro Bulu Bagikan Ribuan Masker

Putus Rantai Penyebaran Covid-19, Pemuda Mattiro Bulu Bagikan Ribuan Masker

0

MataKita.co, Pinrang – Maraknya penyebaran virus corona membuat pemuda terpanggil untuk bertindak memutuskan rantai virus ini. Salah satunya yakni yang dilakukan oleh pemuda Pinrang.

Ketua KPMP Cab. Mattiro bulu, Syawal Bottae kepada Matakita.co (8/4/2020) mengatakan bahwa Pemuda Mattiro Bulu (GEMAR, Karang Taruna Pakkita Eja dan KPMP Cab Mattiro bulu) akan membagikan masker kain secara gratis kepada warga sebagai upaya untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

“Harapan saya, Pemuda Pinrang khususnya di kecamatan Mattiro Bulu ikut andil dalam mencegah penyebaran virus Corona. “Ujar Syawal Bottae.

Sebelumnya, Pemuda Mattiro Bulu telah membagikan 2 ribu Masker di Desa Alitta. Namun sampai hari ini Pemuda Mattiro bulu masih memproduksi masker kain untuk dibagikan kepada warga dibeberapa titik di Kawasan Mattiro bulu.

Pemuda Mattiro Bulu, bekerja sama dengan beberapa penjahit di Alitta dan Bottae Guna pembuatan Masker kain. Setelah nantinya selesai diproduksi, masker tersebut akan didistribusikan kepada warga.

Bendahara Kegiatan, Andi Indar Dewi membeberkan bahwa sumber dana dari pembuatan masker kain ini merupakan hasil donasi dari berbagai pihak.

“Saat ini, jumlah donasi yg masuk sebesar Rp. 5.024.000. terimakasih para donatur yang telah mempercayakan kami dalam pendistribusian masker kain ke masyarakat Mattiro Bulu. semoga kita semua di berikan kesehatan dan kekuatan dalam menghadapi pendemik ini. Al-Fatihah untuk kita semua” Ungkapnya.

Facebook Comments