Beranda Lensa SMKT An-Nas Mandai Penutupan Prakerin di Skatek 044 Pangkalan Udara TNI AU...

SMKT An-Nas Mandai Penutupan Prakerin di Skatek 044 Pangkalan Udara TNI AU Sultan Hasanuddin Makassar.

0

Matakita.co, Maros- Sebanyak 26 Siswa Taruna-Taruni SMK Teknologi An-Nas Mandai melaksanakan Praktek Kerja Industri / On the Job Training di Skadron Teknik 044 Pangkalan TNI AU Sultan Hasanuddin Makassar. Kegiatan Prakerin berlangsung selama dua bulan dimulai pada tanggal 20 Desember 2021 sampai 22 Februari 2022. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung pengembangan dan kemampuan para Siswa Taruna/Taruni SMK dalam dunia kerja nantinya. (22/02/22)

Penutupan Prakerin/OJT

Selama dua bulan para Siswa Taruna/Taruni SMK mempraktikkan perawatan rangka dan mesin pesawat, hal tersebut merupakan syarat mutlak bagi para siswa SMK Jurusan Air Frame and Power Plant untuk mengikuti kegiatan tersebut tanpa terkeculi. Karena mereka harus mengikuti perkembangan teknologi serta mengupdate ilmu pengetahuan tentang perkembangan industri yang ada.

Komandan Skatek Berpesan  Kepada Taruna dan Taruni Apel Saat Penutupan Prakerin/OJT

Pada Prakerin selama dua bulan tersebut,  Siswa Taruna/Taruni SMKT An-Nas langsung dibimbing oleh para instruktur TNI AU yang berkompeten. Disana mereka tidak hanya didik dibidang penerbangan, namun para instruktur juga menanamkan sikap disiplin, tanggung jawab dan rasa percaya diri untuk Taruna Taruni SMK.

Foto saat apel Pagi Taruna Taruni SMKT An-Nas Mandai

Saat penyerahan sertifikat Prakerin di acara penutupan tersebut, Komandan Skatek 044 Letkol Tek. Muh.Jasril Iman Jamil berpesan kepada Taruna Taruni untuk semakin giat belajar dan bersungguh-sungguh dalam meraih cita-cita. “Kami berharap kalian semua bisa menjadi generasi unggul di masa depan, tetap giat belajar dan raih cita-cita.” Pesannya saat penutupan.

Taruna Taruni Saat Praktek dilapangan

Di hari yang sama Komandan Batalyon SMK Teknologi An-Nas Mandai, Erwin Munandar mengatakan bahwa dia dan teman-temannya sangat senang melaksanakan praktik di skatek 044. “Kami sangat senang bisa belajar disini, banyak ilmu yang bisa didapatkan.” Ungkapnya.

Apel Pagi Mengenakan Baju OverAll

Salah satu Taruna pun mengiyakan pernyataan Danton, “senang sekali karena bisa mempraktikkan langsung dan melihat langsung perawatan rangka dan mesin pesawat, yang selama ini hanya saya lihat lewat gambar dan dipelajari lewat teori.” Ungkap Ahmad Hidayat Masnur.

Di akhir acara, penyerahan cendramata dan 50 botol Syurah Madu oleh Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung. Dibagikan untuk para Instruktur TNI AU, Staf pengajar dan Taruna Taruni.

Cinderamata Madu Oleh Madu Syurah dan Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung

Saat dimintai keterangan, Kepala SMK Teknologi Penerbangan An-Nas Mandai Dr.H.Nasiruddin Rasyid,M.Pd berharap kerjasama dengan Skatek 044 tetap berlanjut dan mengucapkan terima kasih untuk sponsor madu yang telah mendukung kegiatan tersebut.

“Kita berharap kerjasama Prakerin dengan Skatek 044  tetap berlanjut di tahun-tahun berikutnya, sehingga Taruna Taruni bisa mempraktikkan teori yang selama ini didapatkan di sekolah. Dan kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk  Syurah Madu dari Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung telah mendukung kegiatan ini,” ucapnya.

Taruni SMK siap melaksanakan Apel Penutupan

Diakhir wawancara, Kepala SMKT An-Nas Mandai juga mengajak para Siswa/Siswi SMP yang tingkat akhir untuk bergabung sebagai Taruna/Taruni SMK, “Bagi siswa yang baru mau lulus, jika punya minat dibidang ke Dirgantaraan, silahkan bergabung di SMKT An-Nas Mandai Maros atau menghubungi nomor whatsapp 0821-9684-9591”,pungkasnya

Citizen Reporter oleh Ranisnas

Facebook Comments Box
ADVERTISEMENT