Matakita.co, Makassar- Koordinator Komisariat (Korkom) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Universitas Hasanuddin sukses laksanakan Darul Arqam Dasar (DAD) atau LK 1 IMM di gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Sulawesi Selatan pada Jumat-Ahad (22-24/09/2023).
Darul Arqam Dasar tersebut mengangkat tema “merawat kaderisasi berkelanjutan, mengusung perjuangan berkesinambungan”. Ketua Korkom IMM Unhas, Engki Fatiawan mengatakan DAD tersebut berjalan dengan lancar dan peserta mengikuti dengan antusias.
“Alhamdulillah DAD berjalan lancar, peserta juga antusias mengikuti materi, mungkin karena materi yang menarik dan juga pematerinya yang relevan dengan materi yang dibawakan” kata mahasiswa pertanian unhas itu.
Lanjut Engki mengharapkan peserta yang mengikuti DAD dapat berproses dengan baik di IMM Unhas dan melanjutkan tingkat kekaderannya.
“Harapan saya ya, teman-teman yang mengikuti DAD ini dapat berproses dengan baik di IMM Unhas dan mau melanjutkan tingkat kekaderannya karena dengan tetap berproses disitulah kita akan terbentuk menjadi lebih baik lagi” kata ketua korkom IMM Unhas itu.
Engki juga menyampaikan terimakasihnya kepada segala pihak yang mensupport, Ayahanda dan amal usaha muhammadiyah, Senior-Senior IMM Unhas, dan juga sponsor air minum (Akuadin) dari perusahaan milik Unhas.







































