Beranda Politik Kades Korowou Hibahkan Tanah 2 Hektar untuk Sekolah, Bupati Delis Beri Apresiasi...

Kades Korowou Hibahkan Tanah 2 Hektar untuk Sekolah, Bupati Delis Beri Apresiasi Tinggi

0

Matakita.co, Morut – Momen syukuran pelantikan Kepala Desa Korowou, Kecamatan Lembo, Djefry Tomuka, Rabu (10/9/2025) sore, menjadi peristiwa yang membekas bagi masyarakat setempat.

Dalam acara yang dihadiri langsung Bupati Morowali Utara Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS, bersama istri yang juga anggota DPD RI Febriyanthi Hongkiriwang, sang kepala desa baru membuat gebrakan besar: menghibahkan tanah pribadinya seluas dua hektar untuk pembangunan sekolah Yayasan Wita Mori Meambo.

Acara syukuran yang digelar di Café 23 Desa Korowou itu sontak dipenuhi suasana haru ketika Djefry menyampaikan niat tulusnya di hadapan warga dan para tamu undangan.

Langkah dermawan itu disambut tepuk tangan dan apresiasi luar biasa dari Bupati Delis.

“Ini luar biasa. Baru dilantik pagi, sore sudah menghibahkan tanah untuk sekolah. Atas nama pribadi dan keluarga, saya sangat menghargai niat tulus ini,” ujar Bupati Delis dalam sambutannya.

Bupati menegaskan, pembangunan sekolah tersebut akan menjadi investasi pendidikan jangka panjang bagi masyarakat Morowali Utara. Sekolah yang akan dibangun di bawah naungan Yayasan Wita Mori Meambo itu direncanakan setara tingkat SMA, dengan program pendidikan gratis yang seluruh biayanya akan ditanggung oleh yayasan.

Ia berharap sekolah tersebut bisa mencetak generasi emas Morowali Utara yang siap bersaing di bidang kedokteran, kepolisian, militer, maupun administrasi pemerintahan.

“Pendidikan gratis ini adalah investasi jangka panjang untuk masa depan anak-anak Mori. Kita ingin mereka berilmu dan berpengalaman agar dapat membawa daerah ini semakin maju,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Delis juga menekankan pentingnya pembangunan sumber daya manusia (SDM) dibanding hanya mengandalkan kekayaan alam. Ia mencontohkan negara-negara yang gagal berkembang karena tidak menyiapkan SDM unggul, berbanding terbalik dengan Singapura yang maju berkat fokus pada pendidikan.

Sementara itu, Kades Korowou Djefry Tomuka mengungkapkan alasannya menghibahkan tanah tersebut.

“Kalau soal uang, semua orang butuh. Tapi melihat anak-anak kita bisa bersekolah dan menjadi tenaga yang dibutuhkan daerah, itu jauh lebih berharga daripada hasil penjualan tanah,” ujarnya.

Usai acara syukuran, Bupati Delis bersama Kades Djefry dan rombongan meninjau langsung lokasi lahan hibah di Kampung Korowou. Lahan tersebut akan dibangun menjadi sekolah setara SMA dengan Ketua Yayasan dipercayakan kepada Ebet Kristo, S.Pd., M.Pd., mantan guru dan mantan Ketua PGRI Morowali Utara.

Langkah dermawan sang kepala desa itu dinilai menjadi contoh inspiratif kepemimpinan di tingkat desa, sekaligus bukti bahwa pembangunan daerah tidak hanya dimulai dari kebijakan, tetapi juga dari ketulusan hati warga yang ingin memajukan generasi penerus.

Facebook Comments Box
ADVERTISEMENT