Beranda Kampus MP Ekolibrium FEB UNM Resmi Dilantik, Siap Berakselerasi Hadirkan Inovasi Berdampak

MP Ekolibrium FEB UNM Resmi Dilantik, Siap Berakselerasi Hadirkan Inovasi Berdampak

0

Matakita.co, Makassar – Mahasiswa Peneliti (MP) Ekolibrium Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Makassar secara resmi menggelar Pelantikan dan Musyawarah Kerja (Musker) kepengurusan periode 2025/2026, Rabu (14/1/2025). Kegiatan berlangsung di Ruangan BU 211 Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dengan mengusung tema “Akselerasi Inovatif Untuk Mewujudkan MP Ekolibrium FEB UNM yang Aktif, Kreatif, Kolaboratif, dan Berdampak.”

Rangkaian acara diawali dengan pembukaan oleh Master of Ceremony (MC), kemudian berlanjut ke agenda inti berupa Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan pengurus baru MP Ekolibrium FEB UNM periode 2025/2026. Prosesi pelantikan dilakukan oleh Dekan FEB yang pada kesempatan tersebut diwakili oleh Wakil Dekan III Bidang Akademik, Prof. Dr. Muhammad Hasan, S.Pd., M.Pd.

Usai pelantikan, acara dilanjutkan dengan serah terima jabatan dari pengurus demisioner kepada pengurus terpilih. Demisioner Bendahara Umum menyerahkan amanah kepemimpinan kepada Ketua Umum terpilih, sementara Demisioner Sekretaris Umum menyerahkan inventaris organisasi kepada Sekretaris Umum terpilih sebagai simbol keberlanjutan roda organisasi.

Memasuki sesi sambutan, Ketua Umum MP Ekolibrium FEB UNM periode 2025/2026 menyampaikan pesan kepemimpinan yang menekankan nilai kebersamaan dan solidaritas.

“Menjadi ketua umum bukan tentang berdiri paling depan, tetapi bagaimana kita bisa berjalan bersama. Bukan tentang siapa yang paling hebat, melainkan bagaimana kita saling memaafkan atas kendala-kendala yang akan kita lalui dalam kepengurusan ke depan,” ujarnya, yang disambut antusias para pengurus.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Presiden BEM FEB UNM, yang menyoroti pentingnya kolaborasi antar lembaga mahasiswa, khususnya dalam penguatan partisipasi FEB pada program PPK Ormawa.

“Pesan penting saya kepada Ketua Umum baru beserta seluruh jajaran, semoga ke depan kita dapat membangun kolaborasi yang kuat agar Fakultas Ekonomi mampu membawa timnya dalam PPK Ormawa setiap tahunnya,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Ketua Maperwa dalam sambutannya berharap MP Ekolibrium dapat semakin aktif menjalankan perannya sebagai lembaga penelitian mahasiswa. Ia menekankan pentingnya program kerja yang melibatkan mahasiswa aktif, terutama mahasiswa tingkat akhir.

“Saya berharap MP Ekolibrium ke depan banyak melakukan program yang memberikan bantuan, bimbingan, serta ruang berbagi ilmu dalam penyusunan tugas akhir mahasiswa,” tuturnya.

Sambutan terakhir sekaligus penutup rangkaian pelantikan disampaikan oleh Wakil Dekan III FEB UNM, Prof. Dr. Muhammad Hasan, S.Pd., M.Pd. Ia mendorong mahasiswa untuk aktif mengikuti kegiatan akademik dan perlombaan, tanpa mengabaikan tanggung jawab organisasi.

“Jangan sampai organisasi menghambat kuliah, dan sebaliknya kuliah menghambat organisasi. Keduanya harus dijalankan secara seimbang,” tegasnya.

Sambutan tersebut sekaligus menandai dibukanya secara resmi Musyawarah Kerja MP Ekolibrium FEB UNM periode 2025/2026, yang ditandai dengan tiga kali ketukan palu. Agenda kemudian dilanjutkan dengan penyerahan palu sidang kepada Presidium Sidang sebagai simbol dimulainya pembahasan program kerja satu periode ke depan.

Facebook Comments Box
ADVERTISEMENT