Beranda Berita Antisipasi Bencana, Gubernur Pimpin Langsung Rapat Forkopimda

Antisipasi Bencana, Gubernur Pimpin Langsung Rapat Forkopimda

0

Matakita.co (Gorontalo) – Rapat Forkopimda provinsi Gorontalo yang dipimpin langsung Gubernur Gorontalo Rusli Habibie pimpin langsung rapat Forkopimsa Provinsi Gorontalo, dengan agenda membahas berbagai permasalahan krusial yang dapat terjadi di wilayah Gorontalo pada umumnya.

Rapat tersebut mengusung tema “Stabilitas daerah dalam rangka antisipasi dampak musim penghujan, suplai BBM dan tindak lanjut pemberantasan minuman beralkohol” dengan menghadirkan seluruh unsur terkait pada hal yang dimaksud.

Pada agenda rapat forkopimda Gubernur Gorontalol berharap, dalam mengatasi hal yang akan terjadi kedepan semua pihak untuk dapat mengantisipasinya, terutama keamanan dalam menghadapi situasi seperti saat ini.

Sementara itu, Danrem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw mengatakan, seluruh unsur dapat bahu-membahu mengatasi berbagai persoalan kedepan.

“Terutam terkait penanganan BBM serta pemberantasan miras dan lain sebagainya. Seperti apa yang diharapkan oleh Kapolda Gorontalo untuk bersama berbuat sesuai fungsi dimana semua itu demi melindungi masyarakat Gorontalo pada umumnya.” Ujar Arnold

Pada kesempatan itu juga Danrem bersama Kapolda akan mengaktifkan para Babinsa dan bhabinkamtibmas untuk menerjunkan langsung dilapangan guna memantau akan hal yang ada dilapangan sebagai antisipasi awal dalam menangani permasalahan yang ada di wilayah Gorontalo.

Facebook Comments Box
ADVERTISEMENT