
Matakita.co – Gorontalo, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) , Direktorat Jenderal Perhubungan Laut melalui Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Gorontalo Launching Pelayaran Perdana KM. Sabuk Nusantara 76 dengan Trayek Gorontalo – Luwuk – Banggai – Babang -Tarnate (PP). bertempat di Port Of Gorontalo. Jumat (05/11/2021).
Dalam sambutanya Kepala Kantor KSOP Kelas III Gorontalo Taher Laitupa, ST., MT. berharap Kehadiran Kapal Perintis 76 ini dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Gorontalo.
Kapal perintis yang melayani lintasan Gotonyalo – Luwuk – Banggai – Bacan -Tarnate adalah Kapal Motor (KM) Sabuk Nusantara 76 yang resmi di luncurkan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut yang diwakili oleh Kasubdit Angkatan dalam negeri Medy Purwanto.
“Kehadiran KM Sabuk Nusantara 76 ini merupakan bentuk komitmen kemenhub dalam meningkatkan layanan dan konektivitas di Indonesia Khususnya di Gorontalo,” ujar Taher.
kapal ini merupakan rute yang diusulkan Pemerintahan Provinsi Gorontalo, dalam memfasilitasi dan mendukung pergerakan masyarakat dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal, serta program strategis Pemerintahan Provinsi Gorontalo.
Kasubdit Angkutan dalam negeri menjelaskan bahwa pembangunan sarana transportasi laut dilakukan guna memperlancar arus penumpang, barang dan jasa serta informasi ke penjuru tanah air sehingga akan memperlancar roda perekonomian dan membantu distribusi logistik nasional, serta memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa dalam rangka mewujudkan Wawasan Nusantara serta semakin meningkatkan ketahanan nasional.
“Kami sampaikan bahwa Kapal Perintis KM. Sabuk Nusantara 76 ini merupakan kapal milik Direktorat Jenderal Perhubungan Laut yang dalam pengoperasiannya diamanahkan kepada Kantor KSOP Kelas III Gorontalo,” jelasnya.
Dengan beroperasinya Kapal Perintis KM. Sabuk Nusantara 76 ini sangat mendukung keberlangsungan konektivitas dan mobilitas orang dan barang di wilayah – wilayah terpencil.
Chin/Ak





































