Beranda Lensa Wisata Hutan Magrove di Sinjai Mulai Dilirik Wisatawan

Wisata Hutan Magrove di Sinjai Mulai Dilirik Wisatawan

54
Dermaga Hutan Magrove Tongke-Tongke, Kabupaten Sinjai

MataKita.co, SINJAI- Hutan Magrove tongke-tongke belakangan ini juga mulai dilirik wisatawan lokal maupun mancanegara, dari pantauan MataKita.co, pengunjung dari segalah penjuruh daerah sekitar sinjai sudah mulai berdatangan, Kamis (6/7)

Bukan tidak mungkin wisata magrove tersebut akan menjadi salah satu ikon Kabupaten Sinjai dalam bidang Pariwisata

Sementara itu Alwi salah satu pengunjung mengungkapkan bahwa di hutan mangrove Tongke-Tongke kita bisa menikmati hamparan hutan hijau disepanjang pantai yang bisa menghilangkan kepenakan dengan rutinitas yang kita jalani seharian.

“Alhamdulillah dengan adanya tempat wisata seperti hutan mangrove ini saya bisa menghilangkan kepenakan dengan kerjaan yang menumpuk di kantor dengan menikmati kesejukan dan kesegaran tempat ini,” ungkapnya.

Jembatan kokoh dari kayu ulin yang membentuk lorong-lorong panjang dan saling terhubung satu sama lain, di Sinjai

Penglola hutan mangrove Tongke-Tongke juga menyediakan perahu nelayan yang akan mengantar memasuki selah-selah hutan melalui sungai-sungai kecil yang teratur dan beberapa Cafe terapung yang mampu menghilangkan rasa lapar dan dahaga, ditambah ayunan cafe seirama hempasan gelombang sambil memandang birunya laut yang tak berbatas, indahnya gugusan Pulau Sembilan, dan hijaunya hamparan mangrove. Memandang indahnya panorama tersebut secara bergantian bisa membuat pengunjung betah.(Rama)

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here