Beranda Lensa Polsek Malua Sambang Duka dan Bantu Pemakaman Warganya. 

Polsek Malua Sambang Duka dan Bantu Pemakaman Warganya. 

0

MataKita.co, Enrekang  – Anggota Polsek Malua  melaksanakan kegiatan sambang duka di rumah warga yang terkena musibah. Kegiatan itu dilakukan sebagai bagian dari program Bhabinkantibmas Polri. Selain sambang duka di rumah almarhum, Bhabinkamtibmas dan Kanit Provos Polsek Malua juga mengantarkan jenazah hingga ke pemakaman umum dan juga turut membantu melakukan pemakaman atas meninggalnya Muhlis di TPA lamunan Kalosi di Desa Tallung Tondok.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Malua Briptu Muhammad Ilham Syam dan didampingi Kanit Provos Polsek Malua Bripka Rustam, SH. Selasa (05/04/2019).

Terpisah Kapolres Enrekang AKBP. Ibrahim Aji, S.Ik mengatakan bahwa  Bhabinkammas mutlak harus mendekatkan diri pada masyarakat, terutama ketika masyarakat sedang merasakan musibah.

“Karena memang sudah seharusnya Polri menjadi dekat pada masyarakat.” Katanya.

Lebih Lanjut ditambahkannya jika Polri dekat pada masyarakat maka program kepolisian tentunya akan lebih mudah dicerna dan diterapkan. Selain itu diharapkan tindak kriminalitas akan menjadi menurun dibanding sebelumnya.

“Jika Polri dekat dengan masyarakat, maka segala informasi akan mudah didapatkan.” Tukasnya. (Bang El)

Facebook Comments